Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon Laksanakan Program Jum'at Curhat Di Desa Girinata

    Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon Laksanakan Program Jum'at Curhat Di Desa Girinata

    CIREBON -  Bertempat KWT Dewi Sri Desa Girinata Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon, Kapolsek Dukupuntang Polresta Cirebon melaksanakan giat Jum'at Curhat bersama warga Desa Girinata, Jum'at (08/09/2023)

    Kegiatan Jum'at Curhat tersebut dilaksanakan dalam rangka menyerap aspirasi ataupun saran masukan dari masyarakat khususnya masyarakat di Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon kepada Kepolisian dalam hal ini Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon.

    Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Dukupuntang AKP Nuryana, Kanit Binmas Aipda Totong Sunarta, S.H, Bhabinkamtibmas Desa Girinata Bripka Yusup, dan Perangkat Desa Girinata.

    Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Arif Budiman S.I.K., M.H melalui Kapolsek Dukupuntang AKP Nuryana menyampaikan bahwa kegiatan Jum'at Curhat tersebut diharapkan dapat mengetahui langsung dari masyarakat, apa saja yang menjadi permasalahan terkait dengan gangguan kamtibmas, yang kemudian akan ditindak lanjuti sehingga dapat membangun dan meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Institusi Kepolisian, khususnya Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon.

    Pada kesempatan itu pula Kapolsek Dukupuntang AKP Nuryana mengajak masyarakat Desa Girinata agar dapat bersama sama menjaga situasi kamtibmas, khususnya pada musim kemarau panjang ini, yang rawan sekali terjadinya kebakaran, agar tidak membakar sampah sembarangan, sehingga dapat menyebabkan terjadinya kebakaran.

    polri polresta cirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Rawan Pagi, Personil Polsek Dukupuntang...

    Artikel Berikutnya

    Jumat Sehat Polsek Talun Polresta Cirebon

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dandim 1710/Mimika Dampingi Kasdam XVII/Cenderawasih Dalam Peresmian dan Serah Terima Gudang Logistik BNPB di Distrik Agandugume Sebagai Bentuk Dukungan Pada Pembangunan di Papua Tengah
    Korbrimob Polri Gelar Kejuaraan Menembak Internasional "Brimob Xtreme 2025"
    Kick Off Penerimaan Terpadu Polri 2025. Undangan terbuka Untuk Anak-anak Muda Terbaik Bangsa
    Perayaan Natal Mabes Polri 2024: Refleksi, Komitmen, dan Damai Sejahtera untuk Indonesia

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll