Dekatkan Diri dengan YME, Polsek Losari Laksanakan Binrohtal

    Dekatkan Diri dengan YME, Polsek Losari Laksanakan Binrohtal

    CIREBON - Kapolresta Cirebon Kombes pol Arif Budiman, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Losari Kompol Edi Baryana, Amd mengungkapkan bahwa dengan diadakannya Binrohtal tersebut diharapkan anggota Polsek Losari  dalam melaksanakan tugas  selalu dilandasi dengan keimanan sehingga terhindar dari sifat tercela yang dapat mencoreng nama baik kepolisian, Kamis 7/9/2023.

    “Semoga dengan binrohtal ini dapat menambah keimanan dan ketaqwaan yang dapat diimplementasikan dalam kegiatan sebagai anggota Polri sehingga terwujud sikap profesional yang dilandasi dengan keimanan, ” kata Kapolsek. Kamis 7/9/2023

    Kegiatan yang diikuti oleh seluruh anggota Polsek Losari  tersebut, rutin dilaksanakan setiap hari Kamis.

    Kapolsek menambahkan, bahwa kegiatan binrohtal bertujuan untuk membentuk karakter anggota Polri khususnya Polsek Losari   agar menjadi lebih baik.

    “Seluruh anggota polisi sadar bahwa agama merupakan alat kontrol diri, dengan harapan tidak ada lagi anggota yang berperilaku menyimpang, ” tandasnya.

    Dalam tausyiahnya Ustad Ridwan  menjelaskan bahwa tugas polisi adalah tugas mulia dimana polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

    "Tugas polisi adalah mulia, namun akan lebih baik lagi jika dilandasi dengan agama, " ucap Ustad Ridwan.

    Kapolsek  berharap seluruh anggota Polsek Losari  dapat meneladani Rasullulah Muhammad, SAW dalam kehidupan, terutama saat pelaksanaan tugas, sehingga bisa seimbang antara dunia dan akhirat.

    "Intinya niati tugas dengan ibadah. Insya Allah berkah, " 

    polrestacirebon kapolrestacirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Rutinitas Setiap Kamis, Polsek Gempol Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Kejahatan, Polsek Losari Laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kompolnas Apresiasi Langkah Progresif Polri dalam Penanganan Kasus Oknum Polisi pada Event DWP
    Patroli Kontrol Obyek Vital dan Jalur Pantura guna cegah gangguan Kamtibmas kejahatan Kriminalitas.

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll