Bhabinkamtibmas Desa Cikalahang Monitor Perbaikan Jalan Kampung

    Bhabinkamtibmas Desa Cikalahang Monitor Perbaikan Jalan Kampung

    KAB. CIREBON -  Selasa (16/01) Bhabinkamtibmas Desa Cikalahang Polsek Dukupuntang Polresta Cirebon Bripka Wawan T.T., S.H, melakukan pemantauan terhadap perbaikan jalan di kampung setempat.

    Kehadiran Bripka Wawan T.T, S.H sebagai perwakilan Kepolisian setempat bertujuan untuk memastikan bahwa proyek perbaikan jalan berjalan dengan baik dan transparan.

    Perbaikan jalan kampung ini merupakan hasil dari kerja sama antara pemerintah desa dan warga setempat, sebagian besar jalan di kampung mengalami kerusakan parah akibat hujan deras dan aliran air yang melintas di sekitar kampung.

    Dampak dari kerusakan tersebut menjadikan mobilitas warga terhambat, terutama saat menjalankan aktivitas sehari-hari seperti berangkat ke sekolah atau tempat kerja.

    Dalam kunjungannya, Bripka Wawan T.T., S.H melakukan peninjauan terhadap bagian jalan yang sedang dikerjakan, Ia berkoordinasi juga dengan Bhabinsa dan pemerintah desa, serta Bripka Wawan juga berdialog dengan warga yang tinggal di sekitar jalan yang sedang diperbaiki.

    Dalam diskusi dengan warga, Bripka Wawan menyampaikan pentingnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kondisi jalan yang baru diperbaiki, Ia mengingatkan agar warga tidak melakukan aktivitas yang dapat merusak kembali jalan yang telah diperbaiki, hal itu bertujuan agar jalan dapat memiliki umur yang lebih panjang dan memberikan manfaat yang lebih lama bagi warga.

    Kapolsek Dukupuntang AKP Nuryana menyampaikan bahwa dengan adanya pemantauan dari Bhabinkamtibmas, diharapkan proyek perbaikan jalan kampung di Desa Cikalahang, dapat berjalan lancar dan sesuai target. Pemerintah desa juga berharap agar perbaikan jalan tersebut dapat memberikan dampak positif bagi mobilitas warga dan meningkatkan kualitas hidup mereka.

    polrestacirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Panguragan Polresta Cirebon Polda...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Pangenan Polresta Cirebon Polda Jabar,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll